Langsung ke konten utama

Atasi Jerawat Secara Sehat

GAWEANKITO Jerawat menjadi salah satu gangguan pada kulit wajah yang tak diinginkan setiap wanita. Meningkatnya produksi kelenjar minyak, selalu disalahkan atas munculnya jerawat. Namun Chrystle Fielder, penulis 'The Complete Idiot's Guide to Natural Remedies' mengungkapkan munculnya jerawat bisa
disebabkan oleh beberapa faktor. Diet dan alergi makanan termasuk diantaranya. Begitu pula dengan stres dan ketidakseimbangan hormon.
Fielder merekomendasikan beberapa makanan sehat yang baik untuk dikonsumsi untuk mencegah munculnya jerawat tak diinginkan, seperti dilansir melalui Sheknows, Senin (19/3).


1. Konsumsi karbohidrat sederhana dan tingkatkan asupan protein. Karbohidrat sederhana akan dimetabolisme sebagai gula dan dapat mempengaruhi keseimbangan hormon. Sementara biji-bijian dan protein tanpa lemak dapat mencegah jerawat.

2. Makan teratur dengan menambahkan lima porsi buah dan sayuran setiap hari. Terutama sayuran hijau yang kaya akan vitamin dan mineral, karena dapat membantu membersihkan kulit.

3. Suplemen makanan hijau, seperti cholorphyll, spirulina dan barley greens yang dapat membantu menyaring racun. Ikuti dosis yang dianjurkan pada label.

4. Tetap terhidrasi. Air merupakan hidrasi internal alami dan dapat membantu memetabolisme makanan yang Anda makan. Minum minimal 8 gelas per hari untuk melembabkan kulit dan meningkatkan kesehatan kulit.

5. Konsumsi probiotik harian. Probiotik merupakan bakteri bermanfaat yang tak hanya membantu meningkatkan kesehatan sistem pencernaan, namun juga sangat baik untuk kesehatan kulit.

6. Minum teh herbal. Menurut Fiedler, hati merupakan organ utama detoksifikasi dalam tubuh, dan jika kewalahan dengan makanan atau minuman yang salah, maka bisa menyebabkan munculnya jerawat. Minumlah teh yang terbuat dari akar burdock (ketela Jepang), dandelion, red clover untuk membantu mendetoksifikasi hati.



sumber www.ghiboo.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koneksi Internet Via HP CDMA

Langkah Pertama, sebagai informasi awal hp CDMA yang abang gunakan adalah: - Nokia seri 2865(harga: 1200rb). Untuk koneksi hp ke komputer abang pakai: - Kabel data Nokia seri CA-53(dibeli terpisah, harga ori:150rb). Untuk hp seri lain tipe kabel data silahkan disesuaikan sendiri (cth: DKU-3, DKU-5, dll). Untuk driver kabel data abang download langsung PC Suite Nokialangsung dari situs www.nokia.com Langkah Kedua, abang menginstal program Nokia PC Suite. Setelah terinstal dengan sempurna, berikutnya abang personalisasi jaringan melalui menu Program > All Programs > Accessories > Communications > Network Connections Pilih File > New Connections (Windows XP). Berikut langkahnya: -Klik Next, pilih “Connect to the Internet -Klik Next, Pilih “Set up My Connection manually” -Klik Next, Pilih “Connect using a dial-up modem” -Klik Next, Masukkan nama ISP (sembarang asal mudah dimengerti di desktop) -Klik Next, Masukkan #777 sebagai nomor dial up ISP (berlaku untuk

8 TIPS SEHAT BERBUKA PUASA

DEDIJEGALE.COM Berbuka puasa adalah waktu yang paling di tunggu-tunggu oleh kita semua. Waktu dimana kita dapat melepas dahaga setelah seharian berpuasa. Kondisi tubuh yang kurang cairan, perut yang kosong seharian terkadang membuat kita melahap habis semua menu yang tersedia pada saat buka puasa. Kecendrungan seperti diatas tanpa kita sadari malah akan membuat kita sakit. Lalu bagaimana agar tetap sehat saat berbuka puasa sehingga kita masih dapat melanjutkan puasa pada hari-hari selanjutnya. Berikut ini beberapa tips nya………. Jangan menunda waktu berbuka puasa. Hindari air ES, karena minum air Es dapat menunda lapar. Sehingga kita akan lupa makan nantinya. Minumlah secukupnya dulu dan makan secara bertahap baik dalam jumlahnya maupun intensitasnya. Awali dengan makan makanan yang manis-manis. Ini untuk mengembalikan energi  tubuh anda yang terkuras. Buah kurma segar dapat menjadi pilihan terbaik untuk ini boleh juga menggantinya dengan kue-kue jajan pasar yang manis.